Biografi Marshanda
Nama Lengkap: Andriani Marshanda
Nama Populer: MarshandaTanggal Lahir: 10 Agustus 1989Tempat Lahir: Jakarta, IndonesiaPekerjaan: Artis
Ayah : Irwan Yusuf
Ibu : Riyanti SofyanPendidikan terakhir : SD Islam Tugaskus, SMPN 216, SMA Labschool, Kebayoran Jakarta
Andriani Marshanda atau yang biasa kita kenal dengan nama Marshanda lahir pada tanggal 10 Agustus 1989 di Jakarta. Dia adalah seoarang artis, bintang sinetron, bintang iklan, penyanyi, dan presenter.
Chaca (Nama panggilan Marshanda) memulia keartisannya sejak ia masih kecil. Anak sulung dari tiga bersaudara pasangan Irwan Yusuf dan Riyanti Sofyan (sekaligus menjadi manajer Marshanda sekarang) memulali karirnya sejak ia duduk di bangku 1 SD.
Marshanda melejit saat membintangi sinetron BIDADARI sebagai Lala, bersama Marini Zumarnis sebagai ibu peri. Sukses dengan BIDADARI I, Chacha kembali membintangi BIDADARI 2.,namun hanya sampai 104 episode. Sementara untuk 98 episode berikutnya posisi Chacha digantikan dengan pemain lain yang mengawali permasalahan antara pihak Marshanda dan Multivision Plus.
Marshanda membintangi sejumlah iklan televisi maupun media cetak, di antaranya Filma, Cadbury Eclairs, Supermi Ayam Bawang, Es Mony, Tango Wafer, Chicken Nuggets, Carvil Millenium, Susu Bendera, Belia, Emeron, Bank Tamara Dan Vaseline.
Cita-cita Marshanda adalah menjadi seorang insinyur pertanian dan penyanyi dan terakhir ingin juga menjadi seorang psikolog.
Biografi Marshanda ini semoga bermanfaat, terimakasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar